Seperti sudah kita ketahui bersama bahwa bisnis minuman teh merupakan bisnis modal kecil yang menjanjikan keuntungan yang cukup menggiurkan. Dengan pasar yang sangat luas, bisnis ini mempunyai resiko bisnis yang kecil.
Mari kita coba untuk menganalisa berapa modal dan perhitungan bisnis minuman teh ini.
Modal awal bisnis minuman teh
Modal awal
|
Rupiah
|
Both mini/ counter kayu kecil
|
2.500.000
|
Kursi, Box ice, box teh, pengaduk
|
500.000
|
Persediaan awal (gula, teh, gelas, air, sedotan) 1 bulan
|
2.000.000
|
Sewa tempat 1 bulan
|
500.000
|
Total Modal awal
|
5.500.000
|
Persediaan awal untuk 1 bulan kedepan perlu disiapkan, agar jangan sampai timbul kekosongan barang, baik karena ketidaksediaan dana maupun barang. Bisnis minuman merupakan bisnis rasa yang tidak bisa dirubah-rubah seenaknya, karena akan membuat konsumen kecewa jika tidak mendapatkan rasa yang diinginkan. Jadi misalnya biasanya menggunakan teh merk "ceret" diusahakan teh merk tersebut tidak diganti2, karena jika ganti dengan merk lain, tentu rasanya akan berbeda. Kecuali rasa teh merk tersebut memang tidak disukai konsumen.
Pengeluaran Bulanan
Biaya bahan baku harian (asumsi 75 cup/ hari)
Biaya bahan baku
|
Rupiah
|
Bahan teh 150 gram
|
9.000
|
Gula 2 kg
|
23.000
|
Air 1 galon
|
4.000
|
Es batu
|
7.000
|
Cup/ Gelas plastik (75 cup)
|
37.500
|
Total biaya bahan baku
|
80.500
|
Dari total biaya bahun baku harian dikali 30 hari dan ditambah biaya lain-lain diperoleh pengeluaran bulanan Rp. 3.615.000 dengan rincian seperti di bawah ini.
Pengeluaran Bulanan
|
Rupiah
|
Biaya bahan baku harian x 30 hari
|
2.415.000
|
Sewa tempat
|
500.000
|
Gaji karyawan
|
700.000
|
Total pengeluaran bulanan
|
3.615.000
|
Pemasukan Bulanan
Jika harga jual es teh per cup Rp. 2.500,- dengan asumsi penjualan 75 cup/ hari = 2.250 cup/ bulan, maka akan diperoleh pemasukan bulanan Rp. 2.500,- x 2.250 = Rp. 5.625.000,-
Sehingga akan diperoleh keuntungan bersih Rp. 5.625.000,- - Rp. 3.615.000,- = Rp. 2.010.000,-
Tapi perhitungan tersebut hanyalah perhitungan diatas kertas. Pada kenyataannya bisa lebih sedikit atau lebih banyak. Untuk itu perlu dilakukan pemilihan lokasi dan teknik pemasaran yang tepat, agar hasil yang diperoleh bisa lebih maksimal.
Semoga artikel "Modal dan Perhitungan Bisnis Minuman Teh" ini bisa memberi sedikit gambaran tentang modal dan potensi pendapatan dari bisnis minuman teh ini. Dan semoga bisa memberi inspirasi bisnis kecil, bagi kita semua
Tidak ada komentar:
Posting Komentar