Cara membuat ketoprak – Jika kita berbicara mengenai ketoprak, tentu kita akan ingat dengan kota Jakarta. Ya, makanan yang satu ini adalah makanan khas dari Betawi yang mana sudah sangat populer di Indonesia. Adapun untuk membuatnya sendiri juga terbilang sangat mudah, selain itu juga bumbunya juga tidak banyak. Oh iya, ada yang harus kita perhatikan dalam membuat makanan khas yang satu ini yakni akan ada yang kurang jika tidak terasa rempah-rempah yang terletak pada bumbu kacang, bawang putih dan lain-lain. Jadi semua bahan tersebut nantinya akan di ulek sampai halus.
Bagi anda yang belum pernah dan ingin mencoba menikmati makanan ketoprak, kali ini saya akan berbagai resep cara membuat ketoprak. Untuk bahan-bahannya kita memerlukan bahan yang masih segar terutama seperti taoge dan mentimunnya. Dengan begitu bisa semakin nikmat ketika kita memakannya. Langsung saja ini dia resep selengkapnya.
INILAH RESEP CARA MEMBUAT KETOPRAK KHAS BETAWI ASLI
Bahan dan bumbu yang dibutuhkan :
- 150 gram taoge yang sudah di buang akarnya dan diseduh dengan air panas
- 100 gram mie bihun yang sudah diseduh air mendidih
- 8 buah tahu ukuran yang dipotong dadu dan digoreng sampai matang
- 100 gram kerupuk
- Kecap manis secukupnya
- Ketupat secukupnya
- Bawang goreng secukupnya
- Mentimun secukupnya
Selain bahan di atas, ada pula bahan lain yang nantinya akan di haluskan menjadi bumbu dasarnya. Di antaranya adalah :
- 5 buah cabai rawit
- 3 siung bawang putih
- 1 buah cabai merah
- 2 sdt cuka
- 50 gram kacang tanah yang sudah digoreng
- 50 ml air
Cara membuat ketoprak yang enak :
Pertama kita siapkan piring saji terlebih dahulu, usahakan piring saji yang cukup lebar.
Lalu kita susun ketupat yang sudah dipotong dadu di atas piring saji.
Kemudian tambahkan bihun, taoge, tahu goreng, serta bawang goreng dan irisan mentimun di atasnya.
Lalu kita siram semua komposisi tersebut dengan bumbu ketoprak yang sudah di haluskan tadi dan taburkan kerupuk sebagai pelengkap makan.
Makanan sudah siap dihidangkan.
Jadi resep di atas memang cukup singkat, karena hanya dalam beberapa menit saja kita sudah dapat menyantap makanan khas dari Betawi tersebut. Mungkin di sini yang memerlukan sedikit waktu adalah ketika proses menghaluskan atau mengulek bahan-bahannya sebagai bumbu siram sampai halus. Silahkan anda cicipi sendiri, pasti anda juga akan menyukainya. Itulah resep cara membuat ketoprak yang terbilang simpel dan bisa anda lakukan sendiri di rumah. Selamat mencoba !
Lalu kita susun ketupat yang sudah dipotong dadu di atas piring saji.
Kemudian tambahkan bihun, taoge, tahu goreng, serta bawang goreng dan irisan mentimun di atasnya.
Lalu kita siram semua komposisi tersebut dengan bumbu ketoprak yang sudah di haluskan tadi dan taburkan kerupuk sebagai pelengkap makan.
Makanan sudah siap dihidangkan.
Jadi resep di atas memang cukup singkat, karena hanya dalam beberapa menit saja kita sudah dapat menyantap makanan khas dari Betawi tersebut. Mungkin di sini yang memerlukan sedikit waktu adalah ketika proses menghaluskan atau mengulek bahan-bahannya sebagai bumbu siram sampai halus. Silahkan anda cicipi sendiri, pasti anda juga akan menyukainya. Itulah resep cara membuat ketoprak yang terbilang simpel dan bisa anda lakukan sendiri di rumah. Selamat mencoba !
Tidak ada komentar:
Posting Komentar