Minggu, 27 Oktober 2013

USAHA KAOS DISTRO DIGITAL II

Selain gampang dilakukan, bisnis sablon modalnya relatif kecil, pengelolaan tidak rumit, dan risikonya pun sangat rendah. Keuntungan yang dapat diperoleh dari usaha sablon cukup lumayan, sekitar 10% sampai 50% dari biaya keseluruhan. Pada waktu-waktu tertentu, seperti pemilu dan pilkada, omzet dapat bertambah beberapa kali lipatnya. Konsumen usaha sablon, di antaranya perusahaan, individu, atau kepanitiaan sebuah acara.

A. Memulai Bisnis 
1. Pengetahuan dan Keterampilan
Keterampilan menyablon akan memengaruhi bisnis karena Anda tidak bisa hanya mengandalkan karyawan. Keterampilan dalam menentukan warna, jumlah warna, ukuran, dan tingkat kesulitan akan memengaruhi besar ongkos produksi dan berimbas pula pada harga yang diberikan kepada konsumen.

2. Modal 
- Bisnis ini bisa dimulai dengan modal kecil. Namun, semakin besar modal akan semakin baik. Modal uang digunakan untuk membeli peralatan sablon.
- Lokasi. Usaha ini sebenarnya tidak memerlukan lokasi strategis, apalagi jika Anda bisa memasarkannya dengan pola promosi tertentu. Bahkan, banyak usaha sablon berada di gang-gang sempit. Namun, jika modal Anda cukup besar, tak ada salahnya memilih tempat yang strategis, misalnya di tempat yang banyak dilalui orang. Peralatan. Peralatan yang bisa digunakan sangat bervariasi. Anda bisa menggunakan teknologi modern atau hanya memakai printer warna. Modal untuk membeli bahan baku juga perlu Anda miliki karena biasanya konsumen membayar setelah pesanannya jadi. Jika Anda kesulitan mendapatkan modal awal, tidak ada salahnya bernegosiasi untuk mendapatkan bahan kaus di awal dan membayarnya belakangan.

B. Hambatan Bisnis 
Hambatan yang mungkin terjadi ketika menjalankan bisnis ini di antaranya sebagai berikut.
- Adanya pesaing yang memiliki peralatan yang lebih canggih. 
- Pembayaran yang sering terlambat dari para konsumen.
C. Strategi Pasar 
- Buat spanduk dengan desain unik dan bagus, disertai nama dan alamat usaha sablon Anda. 
- Sebarkan ke berbagai tempat strategis. 
- Lakukan penawaran langsung ke perusahaan-perusahaan. 
- Miliki kekhasan, misalnya dalam hal desain. 
- Promosikan usaha sablon Anda ke komunitas-komunitas remaja yang gandrung menggunakan baju seragam. 
- Dekati juga anak sekolah dan mahasiswa yang ingio membuat kaus sablon khas angkatan.

Jika Anda ingin membuat sablon dalam jumlah besar, tak ada salahnya berpromosi ke partai-partai politik atau calon kepala daerah untuk membuat kaus kampanye.

D. Analisis Bisnis 
Modal Awal:
Peralatan:
Komputer Rp 3.000.000,00
Printer Rp 700.000,00
Screen dan alat sablon Rp 500,000,00
Jumlah Rp 4.200.000,00

Peralatan mengalami penyusutan selama 4 tahun dan memiliki nilai residu sebesar Rp 1.000,00 dengan menggunakan metode penyusutan garis lurus. Biaya penyusutan per tahun = (Rp 4.200.000,00 - Rp 1.000,00) / 4 = Rp 1.049.750,00 per tahun atau sama dengan Rp 87.479,00 per bulan.

Perlengkapan:
Spanduk Rp 100.000,00
Brosur Rp 100.000,00
Alat tulis Rp 50.000,00
Perhitungan Laba/(Rugi) per Bulan
Pendapatan 
(500 potong baju X Rp 7.000,00) Rp 3.500.000,00 

Biaya-biaya:
Cat sablon Rp 800.000,00 
Perlengkapan Rp 250.000,00 
Lain-lain Rp 100.000,00
Jumlah Biaya Rp 2.287.479,00 
Laba bersih Rp. 1.212.521,00

Catatan: Analisa harga peralatan, perlengkapan, dan biaya-biaya lain wirausaha ataupun bisnis bisa berubah kapan saja seiring waktu, silahkan sesuaikan dengan analisa harga dan biaya-biaya lain di daerah anda.

Sabtu, 12 Oktober 2013

USAHA SABLON KAOS DISTRO DIGITAL

Menikmati kopi dipagi hari sambil bersantai dengan meletakkan kaki kanan bertopang di atas kaki kiri dan mengayunkannya dengan perlahan-lahan bak seorang bos besar dalam perusahaan mimpi. Sambil menghisap sebatang rokok yang ada di tangan, dirasakan hembusan asap yang mengepul telah menyempurnakan alam kemalasannya.
Zaman semakin modern. Salah satu hal yang dapat dilakukan oleh dunia adalah perubahan. Kebiasaan untuk bermalas-malasan tidak diyakini oleh bangsa Indonesia sebagai kebiasaan yang baik, tidak untuk hari ini saja akan tetapi mulai sejak dahulu kala walau realitas yang ada mengatakan sebaliknya meskipun tidak semuanya.
Zona baru akan kita masuki, konsep yang jelas merupakan salah satu penentu di kompetisi dalam persaingan usaha yang didukung dengan pesatnya kemajuan ilmu pengetahuan dan teknologi yang berpengaruh pada wawasan dan keterampilan seseorang dan hal itu menjadi salah satu bagian yang menentukan cara pandang dan kualitas hidup bangsa Indonesia. Inilah Indonesia baru yang akan kita kenali sejak hari ini dan seterusnya. Mari kita mulai dengan membuka pikiran untuk menjadi bangsa Indonesia yang berpikir, beriman, dan bergerak.
Satu dari banyaknya ide wirausaha yang merupakan wadah rizki dari Tuhan adalah dengan membuka usaha sablon untuk memproduksi kaos distro. Kaos adalah pakaian sederhana ringan untuk tubuh bagian atas, biasanya lengan pendek dan lengan panjang (T-shirt, disebut demikian karena bentuknya). T-shirt biasanya tanpa kancing dan kerah, dengan leher bulat. Busana ini bisa dikenakan oleh siapa saja, baik pria dan wanita, dan untuk semua kelompok umur, termasuk bayi, remaja, dan dewasa.
Di Indonesia, kata T-shirt diterjemahkan menjadi kaos oblong. Sedangkan T-Shirt atau kaos oblong pada awalnya digunakan sebagai pakaian dalam tentara Inggris dan Amerika pada abad 19 sampai awal abad 20.
Demam kaos oblong yang melumat seluruh bangsa Indonesia lebih-lebih seluruh dunia perlahan namun pasti, T-shirt atau kaos oblong menjadi bagian dari busana keseharian yang dikenakan mulai dari anak kecil hingga orang tua menjadikan eksistensi kaos oblong semakin kukuh dalam kehidupan karena kaos termasuk salah satu dari tiga kebutuhan pokok sandang (kaos), papan, dan pangan.
A. Peralatan
Sablon digital ini memiliki peluang yang bagus pada saat ini dan di masa depan. Apalagi ditunjang dengan modal untuk memulainya yang relative terjangkau, tidak butuh listrik terlalu besar sehingga bisa dilakukan dari rumah. Dengan kemudahan prosesnya, jika anda bisa mencetak hasil desain anda dengan menggunakan printer melalui komputer, anda sudah bisa membuat kaos dengan sablon digital dengan sedikit tambahan mesin press kaos.
Pemilihan alat sablon digital mempengaruhi kelancaran bisnis menjual kaos distro yang Anda jalankan. Seringkali pelaku bisnis sablon digital mengalami kegagalan karena minimnya pengetahuan untuk mendapatkan mesin sablon digital yang berkualitas dengan harga terjangkau. Sangat disarankan untuk melakukan riset terlebih dulu terhadap paket sablon digital yang akan Anda pilih. Hal ini akan memakan waktu lebih lama namun dengan jaminan hasil yang lebih baik dibanding pembelian mesin sablon tanpa perencanaan.
Peralatan yang dibutuhkan untuk memulai usaha atau bisnis sablon kaos digital sangat sederhana dan terbilang murah untuk ukuran modal awal usaha:
1     Komputer 1 set (CPU dan monitor)
Standarisasi untuk komputer ini yang penting sih kartu grafisnya atau VGA Card-nya cukup memadai untuk mengolah gambar dengan baik. Karena didalamnya pun harus diinstall beberapa aplikasi pengolah gambar seperti Adobe Photosop, Corel Draw atau Macromedia Freehand yang juga membutuhkan memori agak besar, maka processornya pun juga harus memadai. Kira-kira dengan spesifikasinya minimal Dual Core Processor, 256 mb VGA Card dan 80 gb Harddisk. Harganya berkisar kurang lebih 3 Juta lengkap dengan monitornya.
Salah satu fungsi penting dari komputer yaitu untuk mendesign gambar kaos "DESIGN". Ini perlu inspirasi dan pemahaman yang baik akan kebutuhan customer. Jika desainnya dapat memotret keinginan pasar, yakinlah berapapun produk akan ludes terjual habis. Ada dua tools penting, pertama tentang seluk beluk desain, yang kedua alatnya. Kuasai Corel + Photoshop, boleh juga yang mau agak ribet masuk ke Adobe Illustrator. Akan tetapi Corel dan Photoshop, dua ini sebenarnya sudah cukup, yang paling penting adalah designnya. Ada 3 yang perlu didesain, logo, packaging dan gambar dikaosnya. Ketiganya sangat penting. Jadilah desaigner gambar kaos yang bisa membaca keinginan pasar.
Berikut ada beberapa langkah-langkah cara membuat desain T-Shirt/Kaos
Langkah 1
Buka photoshop anda dan buat dokumen baru ( CTRL+N )
Membuat Desain T-Shirt dan Kaos dengan Photoshop

Langkah 2
Sekarang kita akan membuat bentuk T-shirt menggunakan pen tool dengan pengaturan properties sebagai berikut:

Membuat Desain T-Shirt dan Kaos dengan Photoshop

Lalu buat buat garis-garis memakai pen tool, gunakan screenshoot ini sebagai pedoman pembuatan bentuk. Jika sudah selesai, Anda bisa gunakan pen tool lagi dan edit sesuai dengan yang Anda inginkan.

Membuat Desain T-Shirt dan Kaos dengan Photoshop

Kemudian warnai bentuk t-shirt tersebut dengan warna hitam dengan cara klik kanan pada garis path dan make selections. Buat layer baru lalu tekan tombol Shift + F5 dan pilih use menjadi balck akhiri dengan menekan OK. Untuk menghilangkan seleksi klik pada menu Select > Deselect.

Langkah 3
Gunakan pen tool lagi untuk membuat bayangan, gunakan warna bayangan #828282. Jika Anda kesulitan untuk melihat titik pen tool Anda bisa membesarkan view Anda menggunakan zoom in dengan cara menekan tombol keyboard CTRL + Klik pada area yang ingin diperbesar (gunakan klik + drag sambil menekna tombol CTRL), untuk meperkecil view Anda gunakan CTRL+ALT+Klik. Dan ini hasil path-nya.

Membuat Desain T-Shirt dan Kaos dengan Photoshop 
Bayangan sebelah kiri, di area ketiak.

Membuat Desain T-Shirt dan Kaos dengan Photoshop
Path pada ketiak kanan

Membuat Desain T-Shirt dan Kaos dengan Photoshop

Langkah 4
Sekarang tambahkan bayangan pada bagian bawah, menggunakan cara yang sama pada langkah 3.

Membuat Desain T-Shirt dan Kaos dengan Photoshop

Langkah 5
Dengan beberapa penambahan bayangan menghasilkan gambar berikut. Anda bisa menambahkan bayangan lainnya yang menurut Anda bisa dipakai.

Membuat Desain T-Shirt dan Kaos dengan Photoshop
Langkah 6
Sekarang Anda sudah siap menggunakan desain t-shirt ini untuk dijadikan template. Sehingga desain isi t-shirt dengan mudah dapat dimasukkan dan dijadikan sebagai display. Biasanya untuk model T-Shirt seperti ini (menggunakan photoshop) Anda memasukkan desain isi melalui penambah layer diatas semua layer dan dikombinasikan dengan mode layer. Hasil terakhir sampai memasikkan desain T-shirt adalah sebagai berikut.

Membuat Desain T-Shirt dan Kaos dengan Photoshop
Langkah 7
Jika Anda lebih suka terlihat realistis Anda bisa gunakan Smudge Tool ( R ) pada bayang-bayang yang Anda buat sehingga terlihat seperti kaos nyata. Jika menggunakan opsi ini Anda juga bisa menambahkan bayangan dengan Polygonal Lasso tool (buat acak), warna tetap menggunakan warna yang sama. Pada setiap seleksi buat feather (CTRL+ALT+D) sebesar 5.
Pada T-shirt tambahkan noise (Filter > Noise > Add Noise) agar terlihat tekstur kain sebesar 0,90. Dengan menggunakan cara ini kita bisa menghasilkan desain T-Shirt seperti berikut:

Membuat Desain T-Shirt dan Kaos dengan Photoshop
Finishing, anda bisa menambahkan label dan kain pada leher.

Membuat Desain T-Shirt dan Kaos dengan Photoshop

Jika Anda berminat untuk mengunduh atau download template Blank T-Shirt dan kaos silakan mampir pada artikel berikut. Nah, lantas bagaimana cara membuat desain kaos atau T-Shirt dengan Coreldraw? anda bisa mempelajari keduanya dengan mengunjungi link ini. Untuk media pembelajaran Membuat Desain T-Shirt dan Kaos dengan Photoshop ini, kami menyertakan source code PSD file yang bisa Anda ubah-ubah sesuai dengan keinginan.

2      Printer tinta sublim
Printer ini digunakan untuk mencetak desain dari komputer ke transfer paper atau inkjet paper dengan tinta khusus yaitu tinta sublim. Tinta sublim adalah termasuk tinta koloid yang memliki konstruksi/struktur bahan yang disesuaikan dengan tinta printer epson. Jadi tinta sublim adalah salah satu varian dari tinta pigment dengan kemampuan transfer. Untuk printer awalnya anda bisa mulai membeli Printer Epson Stylus T20E yang langsung di infus diisi tinta sublim. Harganya berkisar 1 jt-an.

3     Mesin hotpress
Mesin inilah yang nantinya akan mentransfer tinta sublim yang telah dicetak di inkjet atau transfer paper ke kaos. Dengan menggunakan tekanan dan panas yang tinggi, tinta sublim dapat berpindah media dengan baik. Harga mesin hotpress ini berkisar 3,5 s/d 9 jt-an. mesin hotpress ini juga banyak yang menyediakannya mulai dari buatan cina, jepang ataupun jerman. Sesuaikan aja sama kantong anda biar gak keteter modalnya.
4     Kaos polos (Combed, cardet atau PE)
Untuk awalnya anda bisa coba stock kaos masing 1 lusin dari kaos combed, kaos cardet dan kaos bahan PE. Gak usah banyak-banyak dulu stocknya, karena nanti dilihat pasarnya juga, karena masing2 kaos beda-beda pasarnya. Kalau sudah terbidik pasarnya baru stock agak banyak. Harganya berkisar 500.000. Pilihlah bahan yang berkualitas, namun sebisa mungkin anda mendapatkannya dengan harga lebih miring.
5      Inkjet paper dan transfer paper
Inkjet paper adalah kertas yang digunakan untuk mentransfer tinta sublim ke kaos yang berbahan dasar Polyester seperti Bahan PE. Hasilnya tajam dan hanya tintanya saja yang akan pindah ke kaos (Kertasnya tidak ikut nempel di kaos). Sedangkan transfer paper untuk kaos yang berbahan combed atau cardet, hasilnya juga tajam, tetapi yang tertransfer adalah tinta beserta dengan lapisan kertasnya.
Kursus Penyablonan

B. Langkah-langkah
  1. Cetak artwork/disain secara mirror (terbalik seperti tulisan AMBULANCE pada mobil ambulan) ke atas kertas transfer
  2. Posisikan cetakan kertas transfer dengan sisi tinta sublimation menyentuh pada sisi kaos dan letakkan pada mesin hot press kaos.
  3. Jepit kaos tsb dengan temperature dengan waktu yang sudah ditentukan (temperature dan waktu tergantung dengan ketebalan bahan kaos, tetapi kisaran waktu biasanya hanya beberapa menit saja)
  4. Lepas kertas tsb dari bahan kaos, dan gambar/tinta sublimation akan pindah/menyatu dengan kaos.
C. Packaging
Anda tau inrda penglihatan? Yaitu mata. Pikirkan dan lakukan bagaimana cara anda membuat suatu kemasan hasil produksi kaos anda tampak cantik dan bagus hingga banyak para konsumen yang akan meliriknya. Tugas anda adalah memanjakan indra penglihatan para pembeli/konsumen dengan desain seunik dan semenarik mungkin, karena indra penglihatan termasuk salah satu yang disebutkan di dalam psykologi bahwa manusia itu berinteraksi dengan lingkungannya menggunakan “sense” yaitu: dengan Indra penglihatan, perasaan, dan pendengaran. Proses ini sangat penting untuk dilakukan, karena pengemasan adalah bagian finishing dari suatu proses produksi, dan ini akan membantu pemsaran hasil produksi kaos anda.

Dari penjelasan di atas dapat disimpulkan bahwa peluang usaha sablon digital adalah trend terkini bisnis kreatif di bidang percetakan dan desain baju. Segmentasi sablon digital saat ini begitu luas dan hadir hampir di setiap kegiatan masyarakat yang berhubungan dengan distro, seragam sekolah, pakaian kerja, seragam dinas, dan beragam kebutuhan lain di bidang sandang (pakaian). Pastikan Anda tidak ketinggalan trend sablon digital dan berhasil menjadi yang terbaik di era bisnis kreatif!

Sebab untuk menghasilkan kekuatan yang optimal diperlukan lebih dari keberanian yang matang dalam melibatkan diri pada perang produksi dan pemasaran yang genderangnnya ditabuh oleh para pelaku usaha itu sendiri.

Catatan: Analisa harga peralatan, perlengkapan, dan biaya-biaya lain wirausaha / bisnis bisa berubah kapan saja seiring waktu menyesuaikan keadaan ekonomi setiap daerah. 

Jumat, 11 Oktober 2013

TIP MENANGANI TEMAN KERJA YANG CURANG

Dalam kita bekerja tentunya akan menemui rekan kerja dengan berbagai macam sifatnya. Ada yang cuek, ada yang suka membantu, ada yang sportif, ada yang curang, ada yang jahil, bahkan ada yang jahat.
Teamwork, sumber
Kali ini ada beberapa pengalaman mengenai cara menangani teman kerja yang …. lah pokoknya tidak menyenangkan kalau bekerja dengan orang seperti itu. Yang curang lah, yang suka menang sendiri lah, yang egois lah, yang suka iri dan sejenisnya. Ini berdasarkan pengalaman loch....
Bekerja bersama orang yang tidak menyenangkan karena sikap dan perliaku akan mempengaruhi hasil kerja kita. Baik karena efek dari perbuatan teman itu atau kita yang menjadi males bekerja karena dia.
Orang yang curang/culas/egois/mau menang sendiri nggak lepas dari hal-hal berikut ini :
  1. Kalau ada pembagian job dia akan ngambil porsi sedikit
  2. Kalau ada penilaian dia akan menojolkan diri di hadapan bos agar terlihat dia bekerja keras
  3. Kalau ada orang lain yang berprestasi dia akan iri dan atau menyebar gosip dan atau tindakan lainya untuk menunjukan ketidak sukaannya.
Kita bisa mengakalinya dengan banyak cara diantaranya :
  1. Kurangi bekerja sama dengan dia. Atau kurangi jenis-jenis pekerjaan yang kita harus bekerja sama dengan dia. Jika sudah jadi job dari perusahaan bahwa kita harus bekerjasama dengan dia maka tips kedua berikut dapat diterapkan
  2. Kita harus tegas dalam mengambil porsi pekerjaan. Yang sering jadi masalah sebenarnya adalah porsi pekerjaan sama hasil pekerjaan. Orang yang curang/culas dalam hatinya ketika bekerja sama menyelesaikan sebuah job, dia akan mengambil porsi kerja yang sedikit, tetapi giliran melaporkan hasil, dia pengin yang paling banyak.Dari sini kita harus tegas, soalnya kalau nggak tegas, orang sepertu itu tuh gak ada malunya untuk mengambil/menyrobot jatah kita. Tentunya dengan berbagai alasan pembenaran dia menurut kebenaran versi dia. Kita harus tegas dari awal bekerja bahwa pembagian tugasnya ini dan itu. Tentunya dengan bahasa yang baik.
    Ketegasan ini akan membuat orang seperti itu berpikir untuk berbuat curang pada kita. Dan dia juga tidak akan seenaknya memperalat kita untuk keperluannya.
  3. Jangan sampai mau rela diperalat oleh orang yang curang. Kebanyakan orang indonesia adalah (Nrima itu lebih baik dari pada ribut !). Tetapi walau di depan nrima tetapi dibelakan nggrundel. Ini sangat tidak baik untuk kita. Kita yang akan selalu dibayangi perasaan nggak suka dan ngga ikhlas.Dari sisi orang yang curang dalam bekerja, adalah sangat menyenangkan jika menemukan teman kerja yang nrima dan nggak suka protes. Tetapi adalah suatu keburukan bagi orang yang lebih baik diam dari pada memperjuangkan hak-haknya. Dan selalu akan selalu memperalat kita jika kita dari awal nggak mau protes.
JIKA BERTEMU DENGAN ORANG YANG BANGGA DENGAN KEDUDUKAN
Kadang ada orang yang menggunakan jabatan atau keseniorannya atau ketinggian pangkatnya untuk menunjukan bahwa skedudukannyaitu harus dihargai oleh rekan kerja , atau junior itu harus hormat pada senior atau kata-kata junior itu nggak setara dengan pendapat para senior atau juga terhadap orang yang lebih rendah pangkatnya dia akan memandang sebelah mata
Jika bertemu orang-orang kaya gitu, langkah-langkah yang dapat dilakukan adalah :
  1. Usahakan jangan satu tim kerja dengan orang ini
  2. Usahakan jangan membuka pintu debat dengan orang seperti ini
  3. Usahakan jaga jarak agar dia tidak memperhatikan kita, atau kalau bisa dia nggak usah tau keberadaan kita
Pengalamannya adalah dalam satu tim kerja ada orang yang lebih dulu masuk kerja, kemudian yang lain masuk kerja belakangan di perusahaan. Maka biasanya orang yang lebih lama kerja di situ akan merasa lebih layak untuk dihargai karena di merasa senior di sana.
JIKA ADA TEMAN YANG SUKA NGE-GAP
Kadang ada juga kita bekerja bersama orang-orang yang hanya mau ngobrol enak dengan sesamanya. Sesama yang dimaksud di sini bisa dalam hal hoby, suku bahkan agama. Kalau nggak sama sesamanya dia akan membatasi porsi kerja sama.
Cara mengatasinya kurang lebih sama dengan cara menghadapi orang yang bangga dengan posisinya yang lebih di atas.

jus pinang jambi

Jus pinang, yang juga merupakan jus favorit warga Jambi yang memiliki banyak khasiatnya, di antaranya meningkatkan stamina, melancarkan peredaran darah, ketahanan tubuh, dan masuk angin.
Unntuk mendapatkan satu gelas jus pinang yang enak, bahan dasarnya adalah buah pinang segar sebanyak 4 buah. Ditambah gula merah, jahe merah, pandan, serai, cengkeh, dan kulit manis. “Semua bahan diblender jadi satu. Setelah itu siap disajikan. Agar lebih nikmat Jus Pindang bisa juga dicampur dengnan sebutir telur ayam kampung


JUS PINANG PENAMBAH STAMINA & GAIRAH RESEP PRIBADI

JUS PINANG 
Bahan:

* Pinang muda 2 biji (ambil isinya)

* Telur bebek 1-2 butir (ambil kuningnya saja, buang matanya)
* Merica hitam 10-15 butir disangrai lalu digiling halus
* Kunyit 1 ruas kelingking (bersihkan kulit arinya)
* Melon/Pir 1 potongan kecil (secukupnya)
* Madu asli 1 sdm
* Susu kental manis 1/4 gelas cendol
* Air mendidih secukupnya


Cara Pembuatan:

- Pinang, Telur, Merica, Kunyit, Melon/Pir diblender sampai halus
- Tuangkan adonan ke dalam gelas yang telah berisi susu dan madu
- Tambahkan air mendidih secukupnya sambil diaduk
- Jus siap dinikmati


Aturan minum:

untuk segera mendapatkan hasil yang memuaskan tolong diikuti aturan minumnya, yakni:
- minumlah berturut-turut selama 3 hari @1 gelas menjelang tidur malam. 
- Selama 3 hari harus menghindari segala bentuk aktifitas seksual termasuk
masturbasi.
- Bisa jadi ada diantara anda yang akan merasakan seperti gatal, suhu badan
meningkat, mual. Itu reaksi biasa dan hanya sebagian kecil orang yang
mengalaminya, atasi dgn banyak minum air putih tawar. Setelah beberapa kali minum reaksi tersebut menghilang dengan sendirinya.
- Agar vitalitas dan kebugaran anda tetap terjaga minumlah jus ini 1-2x seminggu
- Dapat diminum juga oleh kaum wanita yang mengalami penurunan gairah seks, sebaiknya takaran dikurangi (mis. 1/2 gelas)
- Beberapa orang yang penulis sarankan menyatakan telah berhasil mengatasi ejakulasi dini dan kurang gairah,
yang berarti juga memperbaiki semangat dan kualitas hubungan seks anda.
- Selamat mencoba dan Bila cocok tolong berikan komentar dan diinformasikan ke kenalan anda yg lain.
- Terima kasih..

Resep Minuman Laksamana Mengamuk Asli Riau

Resep Minuman Laksamana Mengamuk Asli Riau

Resep ES Laksamana Mengamuk
Resep ES Laksamana Mengamuk
Resep Minuman Laksamana Mengamuk – Minuman yang mempunyai nama unik ini merupakan asli berasal dari Pekanbaru Riau. Minuman tradisional ini juga memiliki rasa yang khas, yakni aroma mangga kweni bakal menggoda Anda untuk mencicipinya. Bagi Anda yang ingin menikmatinya, kini Anda tak perlu jauh-jauh datang pergi ke Riau. Karena kami sudah menyediakan resep minuman laksamana mengamuk agar Anda bisa membuatnya sendiri di rumah.
Bahan Es Laksamana Mengamuk:
  • Mangga kweni, dikupas, dipotong – potong kotak 300 gram
  • Kelapa muda 1 buah dikeruk panjang
  • Selasih 1 sendok teh yang direndam
  • Es batu 600 gram
Bahan Kuah:
  • Santan dari 1 butir kelapa 600 ml
  • Garam ¼ sendok teh
  • Daun pandan 3 lembar diikat simpul
Bahan Sirup:
  • Air 250 ml
  • Gula pasir 250 gram
  • Garam ¼ sendok teh
  • Daun pandan 2 lembar diikat simpul
Cara membuat Es Laksamana Mengamuk:
  1. Kuah, rebus santan, garam, dan daun pandan sambil diaduk sampai mendidih. Dinginkan.
  2. Sirup, rebus air, gula pasir, garam, dan daun pandan di atas api kecil sampai mengental. Dinginkan.
  3. Tata mangga, kelapa muda, selasih, dan es batu dalam mangkuk.
  4. Sajikan bersama kuah dan sirupnya.
Nah ! Begitulah resep minuman yang kami tuliskan untuk Anda. Mudah sekali kan?. Dengan kreasi minuman seperti ini tentu akan menambah keistimewaan hari-hari Anda bersama keluarga di rumah.

Cara Membuat Cendoa Kapau Special Segar Khas Padang




Cendoa kapao adalah merupakan kekayaan kuliner nusantara yang berasal dari daerah minang atau kota Padang Sumatera Barat. Merupakan jenis Cendol Pandan atau minuman sejenis Dawet Ayu begitu biasanya disebut di pulau Jawa. Minuman segar ini biasanya di beri bahan isian cendol mutiara serta bahan tambahan lain. Sangat cocok disajikan sebagai makanan penutup. Terbuat dari bahan-bahan yang mudah di dapat di lingkungan sekitar seperti sagu aren, lapis ketan sebagai bahan tambahan, tape singkong, gula merah dan lain-lain.

selain cocok untuk menutup acara makan cocok juga dikonsumsi saat santai atau saat cuaca panas bikin gerah jika dicampur dengan es saat disajikan.cara membuat yang sangat mudah pastinya cocok unruk dicoba jika waktu senggang, dan pastinya akan dibagikan resepnya di blog sederhana ini. nah jika anda ingin mencobanya silahkan simak saja resepnya di Cara Membuat Cendoa Kapau Special Segar Khas Padang yang berikut ini.

Cara Membuat Cendoa Kapau Special Segar Khas Padang

Bahan-bahan :
  • 100 gram tepung sagu aren
  • 2 sendok makan air daun suji
  • 1/2 sendok teh garam
  • 600 ml air

Bahan-bahan pelengkap :
  • Lopis ketan (beli saja yang sudah jadi)
  • Tape singkong

Bahan-bahan saus/juruh :
  • 250 gram gula merah/gula jawa
  • 1/4 sendok teh garam
  • 2 lembar daun pandan
  • 200 ml air

Cara Membuat Cendoa Kapau Special Segar Khas Padang :
  1. Campurkan sagu aren dengan sebagian air hingga larut, aduk-aduk campuran tersebut, lalu saringlah. Rebuslah air yang tersisa hingga mendidih. Masukkan air daun suji, larutan sagu aren serta garam. Lanjutkan memasak sambil terus diaduk-aduk hingga campuran bahan-bahan tadi mengental dan menjadi bening. Jika dirasa sudah cukup angkat dan sisihkan sementara.
  2. Tuangkanlah adonan yang sudah jadi ke dalam cetakan cendol, tekan-tekan adonan hingga keluar membentuk cendol. Rendamlah cendol yang sudah jadi dari cetakan ke dalam air dingin yang sudah matang, selanjutnya angkat dan tiriskan. Apabila air yang di gunakan untuk merendam sudah mulai panas harus segera diganti dengan yang dingin.
  3. Membuat Saus/Juruh : Campurkanlah semua bahan untuk membuat saus/juruh, masaklah hingga mendidih sambil diaduk-aduk agar tercampur rata. Jika sudah mendidih angkatlah saus lalu disaring dan dinginkan.
  4. Penyajian : susunlah cendol, lopis ketan dan tape singkong kedalam gelas atau mangkok saji, lalu tuangi dengan saus gula merah yang sudah dingin dan sajikan (gunakan es jika ingin lebih segar).

Nah itulah tadi membuat sajian segar khas Padang yang pastinya sangat menyegarkan, unuk anda yang tertarik mempraktekannya selamat mencoba dan berkreasi.